Jadi pada dasarnya blog berniche travel gak bisa dipisahkan dengan beberapa postingan tentang kuliner. Bener apa betul? Jadi, mbak nya mau bilang gitu kalo The Amazing Me ini travel blog? Ya gak gitu jugak sih, somehow bisa disebut travel blog lah, walau postingannya banyak yang absurb.
1. Lazio cafe
Tempatnya memang cozy banget. Makananya enak dan murah. Lazio cafe gak cuma menyediakan masakan Thailand kayak Tomyum, Somtam, atau Pat Thai, tapi juga menyediakan western food kayak steak. Burger, french fries, dan segala macam junk food juga ada. Nasi goreng nya juga bervariasai, ada nasi goreng tomyum, nasi goreng pattaya, dan segala macam nasi goreng lainnya. Tinggal pilih aja sesuai selera. Anyway, Tomyum kuung (tomyum udang), beef burger, dan lamb steak recommended banget disini. Yang bikin kamu betah nongkrong lama-lama di cafe ini adalah karena ada wifi gratis nya. Lokasinya bersebelahan dengan Rajyindee Hospital, Hatyai.
2. Dekleangkan Cafe
Tempatnya memang sederhana, sekayak tempat nongkrong biasa. Lokasinya juga dipingggir jalan diatas trotoar dan pas di perempatan, berseberangan dengan Lazio Cafe. Menu spesial di cafe ini ya Chicken Pop. Green tea nya juga enak. Nah, yang uniknya cafe ini bertemakan Shaun the Sheep. Lucu ya. Dekleangkan sendiri maksudnya adalah anak kecil yang menggembala kambing. Wah, jadi ingat lagunya Tasya Anak Gembala ya. Uniknya lagi, cafe ini menggratiskan beberapa menu spesial untuk hari ulang tahunmu.
Jam buka: 17.00 – 22.00
(Baca: 5 Hidangan Penutup yang Wajib Kamu Coba Saat Traveling ke Thailand)
Jam buka: 12.00 – 21.00
4. Bata Cafe
Bata Cafe ini cocok banget dijadikan tempat nongkrong. Menu yang disediakan memang akan bikin kamu gagal diet. Beef Spaghetti memang recommended banget di cafe ini. Kamu juga bisa memesan Lava Cake dengan toping es krim untuk hidangan penutup yang tidak akan mengecewakan kamu. Selain itu, kamu juga bisa memesan pizza dengan berbagai topping dan juga dessert yang bikin kamu bakal pusing mau milih yang mana satu. Yang jelas rasanya gak akan mengecewakan. Untuk harganya seporsi Lava Cake dihargai 59 Bath saja (IDR24k). Cafe ini tutup setiap hari Selasa dan bagi-bagi es krim gratis untuk anak-anak hari Sabtu dan Minggu.
Jam buka: 11.30 – 21.00
5. Sabiang Cafe
Untuk lokasinya memang agak jauh dari pusat kota. Kalau kamu travelling ke Hatyai dan menyewa motor untuk transport kamu, maka kamu boleh singgah di cafe ini. Tempatnya gak jauh dari Bic C Supermart (Bukan Big C Extra ya). Well, interior desain nya memang sama aja kayak cafe pada umumnya, tapi makanannya akan membuat perutmu bahagia. Tampilan dishes nya juga menarik, platingnya bagus. Cafe ini menyediakan Italian, Western, dan Thai Food. Menu terfavorit di cafe ini adalah chicken stick dan beef stake nya juara.
Jam buka: 9.00 – 21.00
0 comments
Menariknya.. Kalau saya suka bata cafe.. kerana dessertnya pun dah nampak sedap.. lepas nie harap ada artikel yg tulis makanan halal di hatyai tapi murah dan berbaloi ya.. Sebab dkt hatyai sekali makan je dah mahal.. Kalau ada seafood ke lagi sedap..dan dimsum.
Klau g travel mn2 pun pasti makanan yg paling dicari2.. hatyai mmg banyak restoran atau cafe halal tapi kena pastikan betul2.. klau ke thailand tomyam yg dicari2
wah cafe yang mantap
tapi harganya mahal tidak ya, takutnya akhirnya bayar mahal